Cara Mengecek Resi Shopee

Cara mengecek resi Shopee memang perlu untuk kamu ketahui, apalagi jika kamu suka melakukan kegiatan belanja online. Ya, kegiatan ini ini memang sudah menjadi salah satu kebiasaan masyarakat Indonesia sebab dianggap jauh lebih mudah dibandingkan dengan belanja offline.

Namun, alangkah baiknya jika kamu melakukan pengecekan resi Shopee. Mengapa demikian? Sebab kamu akan tahu sejauh mana paketmu di kirim atau untuk mengetahui keberadaan paketmu. Selain itu, resi ini juga dapat kamu gunakan untuk memastikan apakah pihak penjual sudah melakukan pengiriman paketmu atau belum.

Akan tetapi jika kamu masih belum tahu dan bingung dengan bagaimana cara melakukan pengecekan ini, maka tenang saja. Sebab, pada artikel kali ini kami akan memberikan sebuah panduan lengkap yang bisa kamu gunakan untuk melakukan hal tersebut. Penasaran? Yuk, simak penjelasannya.

Jenis-jenis Pelayanan Shopee

Sebelum kita masuk ke pembahasan utama, alangkah baiknya jika kamu mengenal terlebih dahulu apa saja jenis-jenis layanan yang disediakan pihak Shopee sehingga kamu tidak bingung ketika menyesuaikan dengan kebutuhanmu. Berikut adalah daftar jenis pelayanan Shopee terbaik.

  1. Shopee Express

Jenis pelayanan yang pertama, yaitu Shopee Express. Jenis layanan ini tidak hanya bekerja sama dengan beberapa ekspedisi ternama untuk mengirimkan barang pesanan konsumen ke seluruh Indonesia. Akan tetapi, jenis pelayanan ini juga punya kurir pengiriman yang bernama Shopee Express.

See also  Cara Mengecek Resi Standar Express

Adapun keuntungan dari Shopee Express, yaitu biaya yang hemat dibandingkan jenis pelayanan yang lain. Selain itu, Shopee Express merupakan layanan pengiriman yang mengutamakan kepuasan dan keselamatan barang pesanan dengan pengiriman tercepat.

  1. Shopee Express Sameday

Jenis layanan pengiriman Shopee yang kedua adalah Shopee Express Sameday. Layanan satu ini akan selalu membantumu untuk mengirimkan barang pesananmu ke alamat tujuan dengan selamat dan aman. Tak hanya iyu, kamu akan mendapatkan batamg tersebut dalam hari yang sama sejak pemesanan selesai. Sangat menarik bukan?

  1. Shopee Express Standard

Jenis pengiriman Shopee yang terakhir adalah Shopee Express Standard. Jenis pengiriman satu ini, sering kali digunakan oleh masyarakat Indonesia. Pasalnya, layanan regular ini punya pengiriman standar dengan sistem pengiriman yang regular.

 Cara Mengecek Resi Shopee

Cara Mengecek Resi Shopee
Cara Mengecek Resi Shopee

Kami sudah menyediakan semua panduan yang akan membantumu melakukan pengecekan resi Shopee, sehingga kamu bisa melakukan hal ini dengan benar dan mudah. Oleh karena itu, alangkah baiknya jika kamu mengikuti dan menyimak semua intruksi yang akan kamu berikan sehingga keberadaan paketmu dapat diketahui dengan cepat. Berikut adalah langkah-langkah mudah yang bisa kamu gunakan:

Langkah 1:

Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah kamu harus mengunjungi website resmi pihak Shopee Express. Kamu bisa mengunjungi website di www.spx.co.id menggunakan browser yang ada di smartphonemu. Ya, situs Shopee Express ini memnag bisa kamu gunakan untuk mengetahui keberadaa paket yang sudah dibeli.

Langkah 2:

Langkah selanjutnya adalah kamu harus memasukkan nomor resi pada halaman utama website tersebut yang sudah kamu dapatkan sebelumnya di kolom yang sudah disediakan. Jika kamu sudah memasukkan nomor resi yang kamu dapatkan, maka kamu bisa langsung menekan tombol lacak. Kemudian, sistem akan secara otomatis akan langsung memindai dan memproses data paket pesananmu.

See also  Cara Mengecek Imei Samsung

Langkah 3:

Langkah yang terakhir adalah kamu harus memperhatikan status pengiriman paket kamu. Ya, sistem akan secara otomatis menampilkan data barang yang kamu pesan secara lengkap dan rinci. Selain itu, kamu juga akan tahu di mana dan kapan pesanan tersebut akan sampai di alamat tujuan.

Cara Mengecek Resi Shopee Lewat Aplikasi

Selain menggunakan langkah-langkah di atas dengan menggunakan website, kamu juga bisa langsung melakukan pengecekan resi Shopee ini melalui aplikasi Shopeenya langsung. Cara ini juga tergolong sangat mudah dan cepat. Lalu bagaimana dengan prosedurnya? Simak langkah-langkahnya yang benar dan mudah di bawah ini:

  • Pertama-tama, silahkan kamu buka aplikasi Shopee yang sudah terinstall di smartphonemu
  • Kemudian, pada halaman utama aplikasi, silahkan kamu tekan tombol saya yang ada di bagian kanan bawah
  • Lalu, kamu pilih menu pesanan saya
  • Pada pilihan menu ini, kamu bisa langsung menekan tombol dikirim
  • Kemudian, kamu klik ikon mobil untuk memeriksa letak keberadaan paketmu
  • Apabila kamu sudah menekannya, maka secara otomatis infromasi tentang status pesananmu akan ditampilkan

Cara Mengecek Resi Shopee Melalui Pihak Customer Service

Kamu juga bisa melakukan pengecekan resi Shopee dengan cara menghubungi call center pihak Shopee. Dengan melakukan hal ini, maka kamu akan mengetahi semua tentang paket pesananmu lebih lanjut. Namun untuk hal ini, tentunya hamu harus menelpon nomor terkait yang disediakan oleh pihak Shopee. Berikut adalah langkah-langkah yang bisa kamu coba.

  • Pertama-tama, silahkan kamu buka aplikasi Shopee yang ada di smartphonemu
  • Kemudian, kamu pilih menu saya yang ada di samping kanan bawah
  • Kemudian, kamu tekan tombol chat dengan shopee yang ada di bagian bawah. Tujuannya, agar kamu bisa langsung terhubung dengan pihak call center
  • Kemudian, layar ponselmu akan menampilkan halaman live chat untuk menyambungkanmu dengan pihak CS Shopee
  • Terakhir, kamu bisa menanyakan terkait paket pesananmu kepada pihak CS Shopee
See also  Cara Mengecek Nomor Indosat

Cara Mengecek Resi Shopee Lewat Media Sosial

Cara mengecek resi Shopee yang selanjutnya adalah melalui media sosial. Maksudnya, kamu bisa menanyakan terkait pesananmu melalui semua akaun media sosial resmi pihak Shopee. Berikut adalah daftar kontak terkait beberapa platform media sosial resmi Shopee.

  • Instagram: @shopee_id.
  • Twitter: @ShopeeID atau ShopeeCare

Cara Mengecek Resi Shopee JNE

JNE merupakan salah satu jasa ekspedisi yang sudah bekerja sama dengan pihak Shopee. Jasa ini paling sering dipilih untuk mengirim barang pesanan konsumenannya. Berikut adalah langkah-langkahnya.

  • Pertama-tama, silahkan kamu kunjungi resmi JNE via co.id melalui peramban browser yang ada di smartphonemu
  • Kemudian, pada halaman utama website tersebut, kamu bisa memasukkan nomor resi pada paketmu ke kolom yang tersedia
  • Lalu, kamu klik btracking
  • Secara otomatis, informasi mengenai status paket pesananmu akan muncul

Selain menggunakan website resminya, kamu juga bisa menggunakan aplikasi MyJNE melalui layanan Google Play Store atau App Store. Berikut adalah langkah-langkahnya.

  • Setelah kamu unduh aplikasi dan terinstall, maka kamu buka dan jalankan aplikasinya
  • Setelah itu, kamu masukkan nomor resi di kolom yang disediakan
  • Lalu, kamu klik tombol lacak
  • Terakhir, kamu tunggu beberapa saat sampai aplikasi menampilkan status paketmu secara detail

Kesimpulan

Itulah panduan lengkap terkait bagaimana cara mengecek resi Shopee dengan mudah dan benar. Silahkan kamu pilih salah satu dari cara di atas yang menurutmu paling praktis dan sesuai dengan kebutuhan atau pilihan jenis layanan yang kamu gunakan.

Demikian yang dapat kami sampaikan, semoga informasi di atas dapat membantu dan menambah wawasanmu. Selamat mencoba pengecekan resi Shopeemu dan semoga berhasil, ya.